Tak seperti hatchback pada umumnya, Yaris Heykers memiliki ground clearance (jarak antara tanah dengan bagian bawah mobil) yang tinggi. Bahkan hanya beda tipis dengan Kijang.
Pada Yaris Heykers, ground clearance naik menjadi 184 mm dari Yaris standar yang mencapai 149 mm. “Ground clearance Yaris Heykers ini beda tipis dengan Kijang Innova yang 200 mm,” ujar Area General Manager TAM Dharmawan Halim di sela-sela peluncuran Toyota New Yaris Heykers di Ciputra World Surabaya, Kamis (3/11/2016) kemarin.
Toyota meluncurkan Yaris Heykers di Surabaya bersamaan dengan Jakarta pada Kamis 3 November. Ia selanjutnya menerangkan berbagai keunggulan Yaris Heykers dibandingkan dengan produk Yaris sebelumnya.
Mobil terbaru Yaris ini menggunakan mesin berteknologi dual VVT-i dipadukan transmisi CVT 7-speed sequential shift matic.
“Bahan bakarnya irit dan tarikannya lebih smooth lebih halus. Dan mobil ini dirancang berdasarkan masukan-masukan dari konsumen kami,” terangnya.
Hendra Purnawan, Operation Manager TAM menambahkan, kehadiran varian baru Yaris Heykers ini akan mendongkrak penjualan di atas 150 unit per bulan, dan memimpin market di kelasnya.
“Toyota Yaris merupakan salah satu kendaraan yang cukup diminati di Jawa Timur. Dengan improvement yang dilakukan saat ini, saya yakin akan mendongkrak penjualan Toyota di wilayah ini,” kata Hendra. ( Sumber : detik.com )
Untuk Informasi Promo Terbaik dan TES DRIVE Toyota Yaris di Kota Bogor dan sekitarnya, Segera Hubungi Sales Marketing Toyota :
YOSEP
SALES TOYOTA AUTO2000 YASMIN
SMS/TELP/WA
082325722000
085701512000
# Web ini hanya media Informasi, Untuk anda yang berencana membeli mobil, dan perlu informasi lebih jelas dan detail, Dapat hubungi langsung Yosep ke nomer di atas untuk melakukan janjian ketemuan yang bisa dilakukan di rumah bapak/ibu atau di Showroom Auto2000 Bogor Yasmin